Rabu, 20 Maret 2013

Mushola At Taqwa



 Assalamu 'alaikum warohmatullohi wabarokatuh


Alhamdulillahirrobbil ‘alamin
Puji Syukur kami panjatkan kehadhirat Alloh SWT atas semua nikmat-Nya yang tercurah kepada hamba-Nya hingga saat ini. Sholawat dan salam semoga tersampaikan kepada nabi Muhammad SAW.

Kaum Muslimin dan Muslimat yang dimulyakan Alloh SWT
Beruntunglah bagi kita sebagian umat yang masih mau menyeru untuk berbuat baik dan mencegah kemunkaran yang ada disekeliling kita. Fitrah tersebut selayaknya selalu di jaga dan ditingkatkan kapasitasnya sehingga kita umat manusia ini akan selalu dalam lindungan Alloh SWT. Mulya di dunia dan selamat di akherat akan kita capai bersama-sama.

Kaum Muslimin dan Muslimat yang dimulyakan Alloh SWT
Melalui blog ini perkenankanlah kami menginformasikan tentang  tempat ibadah umat Islam yang bernama Mushola At Taqwa, yang terletak di Gang Nakulo, Dusun Kaliwowo RT 07,  RW 04 Desa Kedunggalar, Kecamatan Kedunggalar, Kabupaten Ngawi-Jawa Timur. Dari gambar yang ada , kami rasa cukup untuk menginformasikan kondisi Mushola At Taqwa apa adanya.

Gambar 1 : Tampak dari samping Kiri

Gambar 2: Tampak dari samping Kanan.

Gambar 3: Tampak dari depan

Gambar 4: Tampak dari samping depan

Gambar 5 : Dinding dari papan kayu yang sudah dimakan rayap.

Gambar 6: Kegiatan anak-anak TPA

Gambar 7 : Kegiatan mengaji anak-anak TPA

Gambar 8 : Jamaah sholat yang meluber ke jalan

Gambar 9 : Jamaah terpaksa sholat diluar.




Dari informasi visual di atas kami berharap, partisipasi nyata berupa dukungan moril dan materil, sebagai salah satu waqaf, infaq dan shodaqoh jariyah bagi saudara sekalian. Kami berdo'a, semoga keikhlasan saudara menjadi jalan menuju ketaqwaan dan Insya Alloh saudara sekaliyan  termasuk golongan orang-orang yang sesuai dengan hadits Nabi yaitu: orang-orang yang akan dibangunkan sebuah istana di surganya Alloh, karena telah membangun rumah Alloh dimuka bumi ini. Amiin Yaa Robbal'alamin.
Billahittaufiq wal hidayah
Wassalamu'alaikum warohmatullohi wabarakatuh


INFORMASI LEBIH LANJUT  HUBUNGI :    081335252533
BANTUAN BISA  MELALUI BANK BRI :  
6442.01.007903.53.4    a/n AMIN MAHMUDI, 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar